Cara mengatasi not secure

Cara mengatasi not secure. Pada dasarnya, pesan Your Connection is Not Secure akan muncul jika terjadi SSL error. SSL atau secure sockets layer biasa digunakan untuk menjaga keamanan dan privacy informasi yang Anda masukkan ke sebuah website.

Baca Juga: Mengubah http menjadi https

Namun, Jika Anda membuka sebuah website dan mendapat pesan seperti ini, Anda perlu berhati-hati. Tetapi jika Anda mengalami error ini ketika Anda mencoba mengakses beberapa website popular seperti Google, Facebook, Bing, dan sebagainya, Anda bisa mencoba beberapa cara di bawah ini.

Cara mengatasi pesan Connection is not secure

Hapus cache browsing browser Anda

Salah satu cara yang bisa di lakukan untuk mengatasi masalah ini adalah dengan menghapus cache browsing di browser Anda. Anda bisa melakukan ini dengan masuk ke menu, pilih history dan clear cache browsing data. Kemudian pilih all dan klik tombol clear. Setelah itu, coba akses kembali website yang tadi Anda buka. Coba lihat apakah mereka masih menampilkan pesan “Your Connection is Not Sure”.

Coba akses website dengan private mode

File data digunakan oleh komputer Anda untuk berbagai tujuan. Mulai dari menyimpan history website yang Anda kunjungi sampai menyimpan berbagai preference di file small text yang diketahui sebagai cookies. Private mode memang menghapus kebanyakan komponen data pribadi agar mereka tidak tertinggal di akhir sesi. Saat Anda mengakses website dengan menggunakan private mode, tidak ada yang bisa melihat aktivitas Anda. Tetapi data bookmarks dan download Anda akan tetap tersimpan. Private mode tidak menyimpan cookies, data website, browsing history, dan informasi yang Anda masukkan ke formulir.

Cek Tanggal dan Waktu (Date and Time)

Anda percaya bahwa website yang Anda akses aman, Anda mungkin bisa mengecek setting tanggal dan waktu pada windows Anda karena mungkin saja sertifikat keamanan website tersebut sudah melewati masa berlaku. Jika tanggal dan waktunya salah, Mozilla Firefox dapat mengira bahwa sertifikat keamanannya sudah expire. Kalau memang ini yang terjadi, maka Anda perlu mengupdate settings tanggal dan waktu Anda.

Kalau setting tanggal dan waktu Anda ada pada “set time automatically”, coba matikan. Kemudian atur tanggal dan waktunya secara manual. Setelah itu, coba restart mozilla firefox Anda dan lihat apakah Anda masih mendapatkan pesan “Your Connection is Not Secure”.

Scan komputer untuk mendeteksi malware

Malware atau virus komputer juga bisa menjadi faktor munculnya pesan ini di browser Firefox Anda. Oleh karena itu, ada baiknya Anda melakukan scan full-system dan melihat apakah ada malware di system Anda. Anda bisa menggunakan antivirus untuk melakukan ini.